Terungkap ,!!! Inilah 5 Senjata Buatan Indonesia Yg Mendunia Dan Jarang DIketahui

Kekuatan militer Indonesia sudah terbukti cukup disegani oleh dunia internasional. Beberapa kali pasukan dari Tentara Nasional Indonesia (TNI) bergabung dalam pasukan perdamaian Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di sejumlah negara konflik. Tidak sedikit pula prestasi level internasional yang pernah diraih oleh para tentara bangsa ini. Selain itu, Indonesia juga cukup banyak menciptakan senjata militer dengan teknologi canggih, seperti berikut ini.


1.Panser Anoa



Panser Anoa merupakan kendaraan tempur lapis baja yang mampu menahan tembakan senapan AK47 dan M-16. Jenis Panser APS 6×6 ini dilengkapi senapan mesin berkaliber 12,7 mm atau peluncur granat otomatis berkaliber 40 mm. Senjata militer dengan teknologi canggih buatan PT Pindad Indonesia ini juga memiliki modus malam, sistem komunikasi VHF/FM, GPS, dan dan daya derek 6 ton. Oman dan Malaysia sudah pernah memesannya



 2.Kepala Roket (smoke Warhead)





Smoke Warhead merupakan kepala roket berdiameter 70 mm yang bisa dipasangkan dengan dengan roket pesawat seperti Super Tucano. Senjata ini akan memberikan informasi posisi jatuh roket kepada pilot, dengan cara mengeluarkan asap selama dua menit saat roket jatuh ke tanah. Tak hanya dipakai oleh TNI, Smoke Warhead buatan PT Sari Bahari, Malang, Jawa Timur ini juga telah diekspor ke Cile. Kualitasnya disebut lebih baik dari produk AS dan Rusia.


3.Pesawat CN 235 MPA





Korea Selatan dan Senegal adalah beberapa negara yang pernah memesan pesawat jenis Maritime Patrol Aircraft (MPA) ini. Pesawat CN-235 MPA produksi PT Dirgantara Indonesia ini dilengkapi dengan sistem navigasi, komunikasi dan misi yang canggih, di antaranya sistem penjejak panas (thermal imaging), magnetic anomaly detection system, dan radar warning receiver. Selain itu, pesawat ini juga memiliki peluru kendali (rudal) dan torpedo ringan.

Baca Juga:[Video] Saktinya Prajurit TNI Yg Aksinya Bikin Tentara Asing Jungkir Balik Jika Melihatnya !!!
4.Fast Patrol Boat



Kapal perang jenis patroli cepat ini merupakan produksi PT PAL Indonesia. Kapal ini memiliki kecepatan maksimum 30 knots dengan dua baling-baling, serta dilengkapi Radar NavNet yang bisa mengintegrasikan data sistem navigasi dan komunikasi ke dalam peta elektronik dan sistem radar. Selain itu, kapal ini juga lebih lincah saat bermanuver dan mampu menahan gelombang tinggi. Tak heran jika Timor Leste pun membelinya sebanyak dua unit.
5.Senapan Serbu SS-2




Senjata militer dengan teknologi canggih buatan Indonesia lainnya adalah senapan SS-2 yang diproduksi PT Pindad Indonesia. Senapan serbu ini merupakan produk langgan sejumlah negara, seperti Thailand, Singapura, Nigeria, Zimbabwe, dan Mozambik. Tidak hanya itu saja, sebuah jaringan supermarket internasional khusus olahraga berburu, Cabelas’s juga menjadi salah satu langganan dengan pembelian terbanyak produk senapan PT Pindad Indonesia.


Demikian informasi yg dapat saya sampaikan semoga bermanfaat,,,



Sumber:http://www.tentik.com/

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Terungkap ,!!! Inilah 5 Senjata Buatan Indonesia Yg Mendunia Dan Jarang DIketahui"

Posting Komentar